12 April, 2009

ABDUL Hadi Djamal Tetap Dapat Suara

Hadi Djamal Tetap Dapat Suara

STATUS tersangka yang disandang beberapa calon legislatif tidak terlalu mempengaruhi pemilih. Buktinya, dari hasil perhitungan cepat yang dilakukan KPU Sulsel dan real quick count yang digelar Insert Institute, politisi PAN, Abdul Hadi Djamal dan calon senator, Bahar Ngitung tetap meraih suara signifikan.

Berdasarkan data real count KPU Sulsel hingga pukul 17.00 Jumat, 10 April kemarin, Hadi yang bertarung di dapil Sulsel I meraih 789 suara. Sementara caleg PAN lainnya di dapil yang sama tertinggal jauh. Putri Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, Indira Chunda Thita Syahrul, misalnya berada di posisi ketiga dengan 179 suara.

Tim pejuang Hadi, Aswan sejak awal optimis politisi PAN ini tetap akan memperoleh dukungan dari warga Sulsel. Apalagi selama ini tim Hadi tetap mengampanyekan anggota Komisi V DPR RI itu sekalipun berstatus tersangka kasus dugaan suap di Departemen Perhubungan.

Perolehan suara tersebut belum termasuk data hasil pemungutan suara dari Makassar dan Gowa. Hingga berita ini diturunkan, hasil pemungutan suara dari kedua daerah tersebut belum diinput KPU setempat.

Sementara di Partai Golkar, Emil Abeng unggul jauh dibanding rekannya. Putra Tanri Abeng itu meraih 1.539 suara. Posisi kedua ditempat Oelfa Syahrullah Harmanto dengan 769 disusul Susilo MT Harahap dengan 703 suara.

Di Partai Demokrat, Reza Ali sementara tak tertandingi di dapil I. Untuk sementara Reza unggul dengan 734 suara disusul Ahmad Nizar Shihab dengan 350 suara. Posisi berikutnya ditempati Hasyim Arsal Alhabsi 179 dan Nuraeni Barung 171.

Sedangkan di Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Anis Matta unggul jauh dari rekannya. Hingga pukul 17.00, Anis meraih 1.129 suara. Caleg PKS lain yang mendekatinya adalah Ahmad Maulana Dg Emba dengan 131 suara. Mantan calon Walikota Makassar, Halim Razak baru memperoleh 19 suara.

Di PDIP, Mawang Batara Soli memimpin. Hingga berita ini diturunkan, putra mantan Gubernur Sulsel, HZB Palaguna itu meraih 179 suara, disusul HM Yunus Baso dengan 105 suara.

Bahar Ngitung juga fenomenal. Pengusaha yang mengincar kursi DPD itu sementara masuk zona empat besar. Berdasarkan hasil quick count Insert Institute bekerja sama dengan Harian Fajar, Bahar mengumpulkan 2.524 suara. Padahal beberapa hari sebelum pencoblosan, Kejaksaan Tinggi Sulsel menetapkan Bahar tersangka proyek di Luwu.

Calon senator Sulsel lainnya yang sementara masuk empat besar adalah Aziz Qahhar Mudzakkar, Aksa Mahmud, dan Litha Brent. (jpnn)
//KALTIMPOST

No comments:

Post a Comment